Cara Membuat Nasi Goreng Hongkong

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - February 20, 2014
Nasi goreng honggkong merupakan nasi goreng khas dari hongkong yang mempunyai cita rasa yang enak dan gurih. Nasi goreng hongkong sangat cocok sekali untuk sarapan pagi. Jika anda belum tahu Cara Membuat Nasi Goreng Hongkong berikut ini proses pembuatannya.
Cara Membuat Nasi Goreng Hongkong

Bumbu-bumbu/ Bahan-bahan Membuat Nasi Goreng Hongkong:
Bawang putih 3 siung dicincang.
Cabai merah 2 buah diiris.
Daging ayam 100 gram, dipotong kotak 1 cm.
Udang kupas 150 gram.
Bakso ikan 6 buah masing-masing dipotong menjadi 2 bagian.
Daun bawang 2 batang diirisd.
Telur 2 butir ditambah garam 1/4 sendok teh, dikocok lepas.
Nasi dingin 450 gram.
Kecap ikan 1 sendok teh.
Kecap Inggriss lokal 1 sendok teh.
Merica bubuk 1/2 sendok teh.
Garam 1 1/4 sendok teh.
Angciu 1 sendok makan.
Cara Pengolahan Nasi Goreng Hongkong:
- Cabai dan bawang putih ditumis sampai baunya sedap. Setelah itu masukkan daging ayam dan udang aduk hingga matang.
- Selanjutnya daun bawang dimasukkan. Aduk hingga layu kemudian tambahkan orak-arik telur dan bakso ikan. Aduk lagi sampai berbutir-butir.
- Langkah berikutnya tambahkan nasi, kemudian diaduk-aduk sampai rata.
- Setelah itu tambahkan kecap inggris, kecap ikan, merica bubuk, garam dan juga angciu. Lalu aduk lagi hingga bumbunya meresap.
Resep diatas untuk 4 porsi.
Silahkan dicoba Cara Membuat Nasi Goreng Hongkong diatas. Mudah-mudahan anda suka dengan resep diatas.

Artikel Terkait