Cara Membuat Getuk Trio Khas Magelang

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - February 07, 2014
Sebelumnya saya pernah berbagi Resep Cara Membuat Kupat Tahu Magelang, sekarang saya juga akan berbagi makanan khas Magelang yaitu Cara Membuat Getuk Trio Khas Magelang. Siapa yang belum tahu Getuk? Bagi yang belum tahu apa itu makan getuk akan sedikit saya jelaskan tentang pengertian getuk.  Getuk adalah makanan tradisional yang dibuat dari bahan singkong/ ketela pohon dan parutan kelapa, getuk merupakan makanan khas tradisional dari Jawa Tengah dan Jawa Timur. Salah  satu getuk yang popular dikalangan masyarakat ialah Getuk Trio Khas Magelang. Di kawasan Candi Borobudur biasanya banyak pedagang yag menjual Getuk Trio, biasanya getuk trio dijadikan sebagai oleh-oleh para wisatawan untuk sanak keluaraga atau teman.

Bagi anda yang ingin membuat Getuk Trio, silahkan simak proses pembuatannya berikut ini:
Bahan untuk Membuat Getuk Trio sebagai berikut:
- Singkong 1/2 kg, dipotong-potong.
- Kelapa 1/2 buah, diparut dan dikukus.
- Gula pasir/ gula jawa 150 gram.
- Garam dapur 1/2 sendok teh.
- Air untuk mengukus.
- Pewarna makanan
Catatan : Jika anda ingin Getuknya berwarna putih, gunakan gula pasir. Jika ingin Getuknya berwarna merah gunakan gula jawa dan jika ingin getuknya  berwarna hijau, gunakan perasan daun Suji.
Berikut ini proses pembuatan Getuk Trio:
- Kupas singkong dari kulitnya, lalu cuci sampai bersih dan potong-potong kira-kira 5 cm.
- Selanjutnya singkong yang sudah dipotong-potong direbus sampai matang. Angin-anginkan hingga uapnya hilang.
- Langkah  selanjutnya campur singkong dengan sedikit gula dan garam. Setelah itu hancurkan hingga lumat, jika suka dengan warna anda bisa memberinya pewarna makanan.
- Getuk trio siap untuk disajikan dengan ditaburi parutan kelapa.
Demikian yang bisa saya sampaikan tentang Cara Membuat Getuk Trio Khas Magelang, mudah-mudahan resep diatas bisa menambah wawasan anda seputar resep masakan nusantara.

Artikel Terkait