Cara Membuat Kue Chilled Cheese Cake

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - February 14, 2014
Setelah sebelumnya saya memberikan resep Cara Membuat Kue Nastar selai Nanas, maka kali ini saya akan memberikan resep Cara Membuat Kue Chilled Cheese Cake. Berikut ini Cara membuat kue tersebut.

Bahan Membuat Kue Chilled Cheesse Cake:
- Mentega 75 gram, dilelehkan.
- Cream cheese 350 gram.
- Gatelin 4 lembar, diberi sedikit air, tim hingga bening.
- Madu 100 ml.
- Telur 2 butir, diambil kuning telurnya saja.
- iskuit marrie regal 175 gram, dihaluskan.
- Jeruk lemon 1 buah, diambil kulitnya.
- Air jeruk lemon 1 sendok makan.
- Whipped cream 200 gram, dikocok kaku.
 Bahan Hiasan Chilled Cheese Cake:
- Anggur merah dan hijau.
- Belimbing.
- Kiwi.
- Melon.
- Peach.
- Daun Mint.
Cara Membuat Chilled Cheese Cake:
- Sediakan loyang kemudian lapisi kertas, lapisi juga sekelilling loyangnya. Setelah itu mentega leleh dan biskuit halus diaduk, kemudian ratakan di bagian bawah loyang. Kemudian taruh dilemari es agar membeku.
- Selanjutnya cream cheese dikocok sampai mengental. Setelah itu masukkan kuning telur, madu lalu kocok lagi sampai rata. Tambahkan air eruk lemon dan kulit jeruk lemon lalu kocok lagi sampai lembut. Setelah itu masukkan whipped cream, kocok sampai rata.
- Tim gelatin sambil diaduk sampai larut. Angkat, jika sudah agak dingin masukkan ke dalam campuran cream cheese, dikocok sampai rata.
- Langkah berikutnya putih telur dikocok sampai rata, setelah itu sendokkan ke dalam adonan cream chese sambil dikocok supaya rata. Selanjutnya adonan tersebut diituangkan ke dalam loyang yang sebelumnya sudah dialasi bubuk biskuit. Setelah itu taruh dilemari es selama 2 jam agar membeku.
- Setelah membeku keluarkan dari lemari es, letakkan dipiring saji. Susun potongan buah segar diatasnya.
- Cheese Cake sudah siap untuk dihidangkan.
- Resep diatas cukkup untuk 8 porsi.
Itulah resep yang dapat saya bagikan kali ini mengenai Cara Membuat Kue Chilled Cheese Cake. Jika anda tertarik silahkan dicoaba.

Artikel Terkait