Cara Membuat Steak Daging Sapi Lezat dan Sehat

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - January 22, 2014
Kali ini saya akan berbagi resep kepada anda tentang Cara Membuat Steak Daging Sapi Lezat dan Sehat. Sebenarnya Steak adalah salah satu masakan orang asing tetapi karena cita rasanya yang lezat banyak orang indonesia yang menyukainya. Biasanya banyak orang yang berkunjung ke sebuah restoran tujuannya hanya untuk makan steak daging sapi. Sebenarnya kita sendiri pun juga bisa membuat steak sapi dirumah yang bisa kita sesuaikan selera kita. Pada dasarnya Cara Membuat Steak Daging Sapi itu tidaklah sulit, jika kita mau belajar. Keuntungan kita membuat Steak daging sapi sendiri adalah lebih hemat, higienis dan bisa kita sesuaikan dengan selera kita.
Cara Membuat Steak Daging Sapi Lezat dan Sehat

Berikut ini adalah Bahan Membuat Steak Daging Sapi:
- Daging sapi giling 500 gr.
- Tepung Terigu 1 sendok makan.
- Margarin 1 sendok makan.
- Lada hitam secukupnya.
- Mustard secukupnya.
Berikut ini adalah Bahan Membuat Saus Steak Daging Sapi:
- Bawang Putih 5 siung.
- Bawang Bombai 1/2 siung.
- Tepung Terigu 1 sendok makan.
- Kecap Inggris 1 sendok makan
- Gula Pasir 1/2 sendok teh.
- Garam 1/2 sendok teh.
- Air 200 cc.
- Lada hitam secukupnya.
Berikut ini adalah Bahan Pelengkap Steak Daging Sapi:
- Kentang goreng.
- Wortel rebus.
- Buncis Rebus.
Cara Membuat Saus Steak Daging Sapi Lezat adalah sebagai berikut:- Bawang Putih dan bawang bombai di tumis sampai layu dan sampai aromanya harum.
- Setelah itu tepung terigu dimasukkan kemudian diaduk sampai rata.
- Selanjutnya air dituangkan sedikit demi sedikit.
- Tuangkan garam, gula, kecam inggris dan lada hitam.
- Aduk pelan-pelan sampai matang. Jika sudah matang tiriskan.
Cara Membuat Steak Daging Sapi Lezat dan Sehat sebagai berikut ini:
- Daging sapi giling yang sudah disiapkan dicampur dengan tepung terigu, setelah itu adonan tersebut dibentuk bulat-bulat dan dipipihkan.
- Selanjutnya adonan tersebut lumuri dengan mustrad dan lada hitam. Jika sudah diamkan selama kurang lebih 15 menit sampai bumbu meresap.
- Jika bumbu telah meresap dengan sempurna, selanjutnya panggang sampai matang/ setengah matang. Mau matang/ setengah matang itu bisa anda sesuaikan dengan selera anda.
- Jika sudah selesai memanggangnya maka angkat steak daging sapi, kemudian lumuri steak daging sapi dengan saus yang sudah anda buat.
- Steak daging sapi yang Enak, lezat dan sehat siap untuk disantap.
Bagi anda Pecinta Bakso Daging Sapi, Silahkan baca artikel: Cara Membuat Bakso Daging Sapi yang Nikmat.
Itulah sedikit resep Cara Membuat Steak Daging Sapi Lezat dan Sehat. Apabila bahan-bahan resep diatas sulit anda peroleh anda bisa menggantinya dengan bahan yang lain yang sekiranya cita rasa steak hampir serupa dan Lezat tentunya. Selamat mencoba semoga berhasil.

Artikel Terkait