Cara Membuat Nugget Ayam Keju

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - January 17, 2014
Pada pembahasan sembelumnya saya telah menyampaikan tentang Cara Nasi Kuning dan pada pembahasan ini sya akan menyampaikan Cara Membuat Nugget Ayam Keju. Jarang orang yang bisa membuat nugget, maka dari itulah saya menyampaikan Cara Membuat Nugget ayam keju. Bagi yang belum tahu apa itu Nugget, sediikit saya jelaskan gambaran makanan nugget. Nugget adalah bentuk olahan daging yang dibuat dari daging giling kemudian dicetak dalam bentuk potongan jajar genjang atau potongan kotak. Potongan-potongan tersebut dilapisi dengan tepung panir yang sudah dibumbui (breaded dan battred). Untuk dagin yang digunakan dalam membuat nugget bisa dibuat dari berbagai daging. Yang umum digunakan adalah daging ayam, tetapi ada juga yang membuatnya dengan daging cumi, daging ikan, dan ada juga yang membuatnya dai bahan tahu. Berikut ini saya jelaskan bahan dan cara membuat nugget menggunakan daging ayam.

Bahan yang diperlukan membuat nugget ayam:
- Ayam giling 500 gr.
- Roti tawar tanpa kulit 4 buah.
- Wortel 2 buah dipecah halus.
- Keju parut 150 gr.
- Telur 2 butir
- Air matang 100 ml.
- Mentega sebagai olesan
Bumbu yang perlu dihaluskan:
- Bawang putih 4 siung.
- Lada halus 1 sendok teh.
- Garam secukupnya.
Untuk memanir:
- Tepung roti 250 gr dan telur 2 butir dikocok.
Berikut ini Cara Membuat Nugget Ayam Keju:
- Roti direndam dalam air matang.
- Ayam giling, wortel, roti, telur, keju dan bumbu yang dihaluskan dicampur jadi satu, kemudian diaduk.
- Sediakan loyang/ pinggang tahuan panas berukuran 20 cm. Oleskan mentega pada loyang tersebut.
- Adonan dituangkan ke dalam loyang. Adonan diratakan kemudian kukus selama 20 menit.
- Selanjutnya dinginkan, lalu potong-potong bisa di bentuk sesuai selera anda.
- Selanjutnya potongan nugget di celupkan ke dalam tepung roti, setelah itu telur kocokr, lalu tepung roti lagi.
- Langkah berikutnya nugget dimasukkan ke dalam freezer diamkan kurang lebih  selama 2 jam.
- Selanjutnya nugget digoreng dan ditaburi keju diatas nugget yang masih panas.
- Nugget yang sudah ditaburi keju bisa dihidangkan dengan saos samal dan tomat.
Demikian Cara Membuat Nugget Ayam Keju yang dapat saya sampaikan. Nugget ayam keju sangat cocok untuk menu makan sang buah hati anda. Selamat mencoba semoga sukses.

Artikel Terkait