Supaya perkedel yang kita buat tidak membosankan kita bisa memodifikasinya yaitu dengan menambah bahan/ mengubah bahan yang digunakan untuk membuat perkedel. Jika sebelumnya saya berbagi resep membuat perkedel jagung, maka kali ini saya akan berbagi resep membuat perkedel tahu rebon.
Bahan dan bumbu membuat perkedel rebon:
- Tahu putih 300 gram, dihaluskan.
- Tepung terigu 4 sendok makan.
- Terlu ayam 1 butir, dikocok lepas.
- Garam 3/4 sendok teh.
- Merica bubuk 1/3 sendok teh.
- Bawang putih goreng 1 sendok makan, diremahkan.
- Bawang goreng 1 sendok makan.
- Daun seledri 1 tangkai, diiris halus.
- Minyak goreng.
Cara membuat perkedel tahu rebon:
- Pertama anda campurkan tahu putih dengan tepung terigu dan juta telur, aduk-aduk sampai rata.
- Setelah itu anda masukkan garam, bawang putih goreng, merica bubuk, bawang goren dan juga daun bawang. Aduk lagi sampai rata.
- Panaskan minyak penggorengan. Sendokkan sedikit campuran tahu, goreng sampai matang diatas minyak penggorengan dengan api sedang.
Demikian resep perkedel tahu rebon yang dapat saya bagikan kepada anda. Resep tahu rebon tahu diatas dapat digunakan untuk membuat perkedel tahu rebon sebanyak 20 buah.